Membangkitkan Optimisme Saat Mengelola Bisnis Kos di Tengah Pandemi

membangkitkan-optimisme-saat-mengelola-bisnis-kos-di-tengah-pandemi
                

Berikut ini adalah beberapa tips mengelola bisnis kos di tengah pandemi yang bisa Anda simak dan pelajari.

Membangkitkan Optimisme Saat Mengelola Bisnis Kos di Tengah Pandemi – Kondisi pandemi yang berdampak pada bisnis kos-kosan tak dapat dipungkiri telah memberikan tekanan psikologis kepada banyak pebisnis kos-kosan.

Jika terus menerus dibiarkan, hal ini bisa berujung pada stres berkepanjangan dan secara tidak langsung dapat mengganggu jalannya bisnis kos.

Membangkitkan Optimisme Saat Mengelola Bisnis Kos di Tengah Pandemi

Beberapa isu kesehatan mental yang umum ditemui selama pandemi:

  1. Kesepian & Rasa Terisolasi
  2. Masalah Relasi
  3. Stres & Burnout
  4. Depresi
  5. Gangguan Kecemasan

Jika isu kesehatan mental yang dialami seseorang dibiarkan begitu saja, tentunya akan memberikan dampak negatif. 

Oleh karena itu, Mamikos mengundang Sri Wulandari, M.Sc., M.Psi., Psikolog untuk menjadi narasumber dalam Webinar Komunitas Mitra Mamikos yang diselenggarakan beberapa waktu lalu.

Sri Wulandari hadir untuk memberikan pendampingan psikologis bagi Anda, pemilik kos, yang ingin menjaga kesehatan mental atau mengembangkan kemampuan bertahan di bawah tekanan kondisi pandemi seperti saat ini. 

Sri Wulandari menyampaikan beberapa tanda & gejala stres yang perlu diwaspadai di antaranya:

  1. Perubahan mood yang drastis
  2. Gangguan kognitif (konsentrasi, memori, bicara)
  3. Kehilangan motivasi & minat terhadap berbagai hal
  4. Menarik diri dari interaksi sosial
  5. Perubahan pola makan & tidur yang signifikan
  6. Kesulitan untuk menyelesaikan tanggung jawab dan aktivitas sehari-hari
  7. Keyakinan & perilaku aneh
  8. Perilaku menyakiti diri & orang lain
  9. Keinginan mengakhiri hidup
  10. Gejala di atas masih bertahan meski stresor sudah hilang

Sri Wulandari juga membagikan solusinya dalam menghadapi stres sebagai berikut:

  1. Mengenali ciri–ciri pemikiran negatif
  2. Mengubah sudut pandang
  3. Mengelola emosi
  4. Keterhubungan sosial
  5. Tingkatkan kompetensi
  6. Menetapkan tujuan
  7. Merawat diri dengan menjaga keseimbangan hidup

Orang yang mampu menjaga keseimbangan emosi akan lebih sulit mengalami stres, memiliki kesehatan fisik yang lebih baik, serta dapat berpikir positif untuk mencari cara-cara baru dalam mengatasi berbagai tantangan dalam hidup. 

Ingin tahu lebih lanjut mengenai cara untuk mengelola dan mengatasi stres emosional yang efektif?

Anda dapat menyaksikan video Webinar Komunitas Mitra Mamikos bersama, Sri Wulandari, M.Sc., M.Psi., Psikolog selaku Psikolog lewat video berikut ini: 

Shares